Selasa, 24 Juni 2014

Bantuan Siswa Berprestasi MTS Mau'izhah Pulau Pauh

Setelah pemberian Hadiah ke SD selanjutnya pengurus bergerak ke MTS Mau'izhah Pulau Pauh juga dalam rangka kegiatan yang sama yaitu pemberian hadiah kepada siswa-siswi berprestasi di MTS tersebut.

Kepala Sekolah MTS pak Zulman Mengungkapkan kegembiraannya atas perhatian Gapoktan Pulau Pauh kepada sekolah yang di pimpinnya, "Biasanya kita setiap terima rapor kita adakan jalan-jalan ketempat wisata, namun kali ini berbeda karena ada pembagian hadiah kepada siswa-siswi berprestasi. Ini adalah bukti bahwa orang yang berprestasi akan mendapat imbalan baik di dunia maupun di akhirat nanti, dan juga tentunya akan di hargai di tengah-tengah masyarakat" ungkap pak Zulman.




"Mudah-mudahan ini bisa bermanfaat buat anak-anakku sekalian, walau nilainya tidak seberapa tapi semangatnya adalah supaya anak-anak semua berpacu dalam mengejar prestasi" ungkap Pak Lukman selaku Ketua Gapoktan Usaha Berkat

"Kita akan terus memberikan hadiah seperti ini selama Gapoktan masih berdiri, doakan saja Gapoktan kita semakin besar sehingga hadiahnya nanti juga lebih besar dari yang ada sekarang, terus belajar dan jangan sampai putus sekolah." Tambah Pak Lukman.


HIDUP LEBIH BERARTI DENGAN BERBAGI, itulah ungkapan yang kiranya di pegang oleh Gapoktan Usaha Berkat, walaupun belum lama melakukan re-Organisasi tetapi Gapoktan sudah banyak berbuat terhadap kemajuan masyarakat Desa Pulau Pauh, salah satunya Gapoktan ingin memajukan pendidikan anak-anak sekolah yang ada di Desa Pulau Pauh.

Penulis : Jon Tanjung




Tidak ada komentar:

Posting Komentar